Pasaman - Satuan tugas penanganan Virus Corona (Covid-19) Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat mengatakan bahwa kasus Covid-19 didaerah itu masih terus terjadi penambahan hingga hari ini menembus angka 162 orang.
"Total kasus positif Covid-19 di Pasaman hingga hari ini sebanyak 162 orang. Dengan rincian meninggal dunia 7 orang (4, 3%) dan sembuh sebanyak 109 orang (67, 3%), " terang Bupati Pasaman, Yusuf Lubis melalui juru bicara, Williyam Hutabarat, Rabu (11/11/2020).
Baca juga:
Lima Warga Pasaman Positif Covid-19
|
Dengan kondisi ini kata dia menempatkan daerah Pasaman sebagai daerah Zona Oranye (Zona Resiko Sedang) dengan skor skor 2, 34.
Williyam Hutabarat mengatakan untuk hari ini saja terjadi penambahan kasus baru sebanyak empat orang. Pasien positif tersebut diketahui berdasarkan hasil tes Swab Laboratorium FK. Unand Padang.
Baca juga:
Vaksin Booster Itu Penting, Apa Alasannya?
|
"Keempat pasien masing-masing berinisial Ny. NY (25) warga Jorong Kampung Sianok Nagari Ganggo Hilia, Kecamatan Bonjol. Kemudian Ny. FOS (27) warga Pauh, Kecamatan Lubuk Sikaping, " tambahnya.
Selanjutnya dua lagi kata dia berinisial SH (56) dan NH (14) masing-masing warga Taluak Ambun, Nagari Pauh, Kecamatan Lubuk Sikaping.
"Saat ini tengah dilakukan proses tracking dan testing untuk mencegah penyebaran Covid-19, " katanya.
Pihaknya meminta kepada masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan dan marilah kita konsisten dan disiplin mematuhi semua protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.